Ikan lele merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang sudah dibudidayakan secara komersial oleh masyarakat Indonesia terutama di Pulau Jawa. Budidaya lele berkembang pesat dikarenakan :
1) dapat dibudidayakan di lahan dan sumber air yang terbatas dengan padat tebar tinggi,
2) teknologi budidaya relatif mudah dikuasai oleh masyarakat,
3) pemasarannya relatif mudah dan
4) modal usaha yang dibutuhkan relatif rendah.
Di Indonesia ikan lele mempunyai beberapa nama daerah, antara lain : ikan kalang (Padang), ikan maut (Gayo, Aceh), ikan pintet (KalSel), ikan keling (Makasar), ikan cepi (Bugis), ikan lindi (JaTeng). Di negara lain dikenal dengan nama mali (Afrika), plamond (Thailan), ikan keli (Malaysia), dan gura magura (Srilangka). Ikan lele bersifat nokturnal yaitu aktif bergerak mencari makan pada malam hari. Pada siang hari, ikan lele berdiam diri dan berlindung ditempat-tempat gelap. Di alam, ikan lele memijah pada musim penghujan.
Ikan lele yang terkenal ada 2 jenis yaitu lele lokal (Clarias batracus) yang merupakan jenis asli Indonesia, ukurannya tidak terlalu besar dengan warna yang bervariasi dari cokelat gelap, terang dan
berwarna hitam putih. Jenis yang kedua adalah lele dumbo merupakan hasil persilangan antara lele Clarias gariepinus dengan Clarias fuscus (SNI 01-6484.5-2002). Ukuran tubuhnya lebih besar sehingga diberi nama ‘dumbo’ yang berasal dari kata ‘jumbo’ atau sangat besar.
Ikan lele dumbo tergolong omnivora. Di alam ataupun lingkungan budidaya. Ia dapat memanfaatkan plankton, cacing, insekta, udang-udang kecil sebagai makanannya. Ikan lele dumbo ini merupakan ikan air tawar yang menyenangi air tenang. Spesies ini merupakan saudara dekat lele lokal (Clarias batracus) yang selama ini dikenal, sehingga ciri-ciri morfologinya hampir sama. Ikan lele dumbo memiliki kecepatan tumbuh yang relatif cepat sehingga memiliki prospek yang cukup baik untuk memulai suatu usaha budidaya.
Sumber: Leaflet Analisa Usaha Pembesaran Ikan Lele di Kolam Terpal, DIREKTORAT JENDERAL PERIKANAN BUDIDAYA DIREKTORAT USAHA BUDIDAYA 2012, Jl. Harsono RM No.3 Ragunan Pasar Minggu Jakarta Selatan
Belum ada tanggapan untuk "Prospek budidaya Ikan lele di Indonesia"
Post a Comment
Berikan kami kritik dan saran yang membangun